We Care Animal Rescue

We Care Animal Rescue menggunakan AdWords Express untuk menarik perhatian para donatur, relawan, dan pengadopsi hewan secara online.

Tujuan Pemasaran

  • Meningkatkan adopsi hewan peliharaan
  • Merekrut relawan
  • Menggalang donasi online

Metrik Keberhasilan

350%

peningkatan aktivitas online

125%

peningkatan permohonan online

3.51%

CTR rata-rata

Selayang Pandang

We Care Animal Rescue

Lokasi: AS www.wecareanimalrescue.org

Misi

We Care Animal Rescue didirikan pada tahun 1982 di Napa Valley dan didanai sepenuhnya oleh sumbangan swasta dan upaya penggalangan dana. Organisasi ini mendorong dan memberikan penyuluhan tentang kesejahteraan hewan secara umum, dengan merawat kucing dan anjing liar, mencarikan rumah bagi mereka, dan mengedukasi masyarakat tentang kesejahteraan hewan. Susan Wren, Direktur Organisasi ini , mengatakan "We Care Animal Rescue tidak akan bisa memberikan layanan ini tanpa dukungan finansial dari para donatur. We Care Animal Rescue merupakan tempat yang memberikan kesempatan hidup kedua bagi banyak hewan".

Tujuan Pemasaran

We Care Animal Rescue meluncurkan situs baru di akhir tahun 2015. Organisasi ini ingin mempromosikan fungsi situs barunya dan memudahkan interaksinya dengan komunitas lokal di Napa Valley, tempat mereka beroperasi. Guna menjalankan misi dan mencapai sasarannya, organisasi ini menggunakan kampanye AdWords Express untuk mempromosikan situs barunya, menarik relawan, dan menggalang donasi secara online.

Proses

Developer Web organisasi ini menggunakan fitur pembuatan iklan AdWords Express untuk membuat iklan online dan menargetkannya menurut lokasi geografis dengan mudah dan cepat. We Care Animal Rescue megoptimalkan frasa penelusuran yang diberikan oleh AdWords Express untuk meningkatkan traffic iklan serta menggunakan dasbor akun sederhana untuk mengetahui iklan mana yang ditanggapi oleh target audiensnya. Mereka menggunakan informasi penting ini untuk memodifikasi iklan agar mendapat hasil terbaik.

Melalui aplikasi AdWords Express, organisasi ini dapat memantau keberhasilan iklan mereka dengan cepat kapan saja di mana saja. Selain itu, We Care Animal Rescue juga menggunakan Google Analytics untuk memantau jumlah pengunjung yang datang ke situsnya, dan iklan AdWords Express mana yang menarik lebih banyak donatur, sukarelawan, dan pengadopsi hewan peliharaan.

Pengaruh Google Ad Grants

Sejak bergabung dalam program Google Ad Grants, We Care Animal Rescue telah mengalami peningkatan permohonan adopsi online rata-rata per bulan hingga 125% dari tahun sebelumnya. Susan Wren menyebutkan, "Kami dapat menyiapkan kampanye AdWords Express dengan mudah dan hanya perlu waktu beberapa menit untuk langsung membuat iklan. AdWords Express sangat mudah digunakan. Ketika membuat iklan baru, kami melihat hasilnya di hari yang sama". Kampanye AdWords Express berhasil menggalang donasi online, menarik relawan baru, meningkatkan adopsi peliharaan, dan memperluas visibilitas organisasi di masyarakat.

"Sejak bergabung dengan program Ad Grants, minat terhadap layanan online kami meningkat hingga 350% dengan tambahan rata-rata sekitar 2.000 pengunjung unik yang datang ke situs kami per bulan".
Susan Wren, Direktur Organisasi